Kamis, 10 Maret 2011

Orang Terkaya di Negara Indonesia

Ada yang tau Robert Budi Hartono ? Hayyooo Bapaknya siapa yaa? Yang jelas bukan Bapak saya , karena Bapak saya bukan orang terkaya di Indonesia. Robert Budi Hartono adalah orang terkaya di Indonesia .


* Lihat Profil lengkapnya :

Robert Budi Hartono (Bahasa Mandarin:Oei Hwie Tjhong, lahir di Kudus tahun 1941) adalah pemilik dari salah satu perusahaan rokok kretek terbesar di IndonesiaDjarum. Robert adalah anak kedua dari Oei Wie Gwan, pendiri Djarum. Ia adalah orang terkaya ke-10 di Asia Tenggara dan ke-321 di dunia pada tahun 2005 menurut majalah Forbes, dengan kekayaan sebesar 2,3 miliar dolar AS. Sebelumnya, pada tahun 2004, ia berada di posisi ke-8 dengan kekayaan sebesar 2,2 miliar dolar AS. Kakaknya bernama Michael Bambang Hartono alias Oei Hwie Siang.
Pada bulan Juli 2007, majalah Globe Asia menyatakan Robert sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan 4,2 miliar dolar AS atau sekitar 37,8 triliun rupiah.
*Pemegang Saham terbesar di Bank Central Asia :
Selain Djarum, Robert dan Michael adalah pemegang saham terbesar di Bank Central Asia. Mereka berdua melalui Farindo Holding Ltd. menguasai 51 persen saham BCA. 
Walaupun baru masuk dalam grup bisnisnya, BCA tiap tahun terus membuat pundi-pundi kekayaannya menggunung. Tahun 2004, kekayaan mereka masih di bawah US$3 miliar. Namun di tahun 2007 saja kekayaan mereka sudah menjadi US$4,2 miliar atau setara dengan Rp37,8 triliun. Karena imbas krisis, tahun 2010 lalu kekayaan mereka menajdi US$3,5 miliar.
Dengan nilai kekayaan tersebut, tahun lalu keduanya masih dalam 50 orang terkaya di Asia. Hartono bersaudara ini juga memiliki mesin uang dari hasil kelapa sawit dengan menguasai lahan mencapai 65.000 hektar di Kalimantan Barat sejak tahun 2008.
Mesin uang mereka lainnya adalah Grand Indonesia setelah memenangkan lelang penjualan Hotel Indonesia dari pemerintah. Grand Indonesia merupakan pusat perbelanjaan mewah, gedung perkantoran, kompleks hotel di Jakarta Pusat.
Pada tahun 2009, produk Djarum dilarang di AS bersama dengan produk kretek lainnya. Namun mereka meluncurkan produk cerutu premium dengan merek Dos Hermanos yang merupakan campuran tempakau dari Brazil dan Indonesia.


*
Robert Budi Hartono tetap terkaya :


Michael Bambang Hartono alias Oei Hwie Siang yang melesat lewat perusahaan rokok kretek Indonesia, Djarum, dengan anak usaha lainnya, tetap berada di posisi puncak, yang terkaya di Indonesia. .
Michael dan adiknya, Robert Budi Hartono, mewarisi grup Djarum setelah ayah mereka, Oei Wie Gwan, meninggal pada tahun 1963. Oei Wie Gwan meninggal tidak lama setelah pabrik rokok Djarum terbakar habis.
Michael dan Robert bahu membahu mengibarkan bendera Djarum sampai ke luar negeri. Saat ini Djarum mendominasi pasar rokok kretek di Amerika Serikat, jauh melebihi Gudang Garam dan Sampoerna.
Selain itu, saat ini Michael dan Robert merupakan pemegang saham terbesar dari Bank Central Asia. Mereka berdua menguasai 46 persen saham BCA.
Budi Hartono berusia 66 tahun dan memiliki 3 orang anak. Sedangkan Michael adalah kakak kandung Budi yang kini berusia 68 tahun dengan memiliki 4 orang anak. Keduanya jarang muncul di depan publik. Bisnis kelompok Djarum tersebar mulai bisnis inti rokok, bank hingga properti.Dua bersaudara ini bahu membahu melakukan ekspansi.
Rokok Djarum memiliki pangsa pasar ketiga di Indonesia setelah Sampoerna dan Gudang Garam. Di sektor perbankan, Djarum memiliki mayoritas saham di Bank Central Asia (BCA) dan kini mengoperasikan Grand Indonesia, yang berada di jantung ibukota Jakarta.
Aset properti kelompok Djarum antara lain World Trade Center (WTC) di kawasan Mangga Dua, Hotel Padma di Bali, Hotel Malya Bandung. Tak banyak publikasi, Djarum kini mempersiapkan generasi ketiga untuk memimpin emporium bisnisnya.


0 komentar:

Posting Komentar